Tips Menyimpan Sayuran

th (1)

  1. Bungkus sayuran dengan plastik

Untuk mempertahankan kesegaran sayuran hijau, bungkus sayuran dengan plastik lalu ikat dengan karet. Selanjutnya simpan di dalam kulkas.

  1. Simpan kentang bersama apel

Agar kentang awet segar dan tidak bertunas, simpanlah kentang bersama apel.

  1. Bungkus pisang dalam plastik

Bungkus pisang menggunakan plastik, agar pisang lebih awet.

  1. Simpan daun bawang dalam botol plastik

Cobalah mengiris daun bawang, lalu letakkan dalam botol plastik. Pastikan botol plastik dan daun bawang dalam keadaan kering, agar tidak mudah busuk.

  1. Jauhkan kentang dengan bawang

Letakkan bawang pada tempat yang sejuk dan kering serta jauhkan dengan kentang, agar bawang lebih tahan lama sekitar 2-3 bulan.

  1. Pisahkan buah-buahan yang rusak dengan yang masih bagus

Jauhkan buah-buahan yang rusak agar tidak  mempengaruhi buah yang masih bagus.

Manfaat Petai Sebagai Obat

th

  1. Anemia

Dengan kandungan zat besi yang tinggi, petai dapat menstimulasi produksi sel darah merah dan membantu apabila terjadi anemia.

  1. Premanstrual Syndrome

Vitamin B6 dalam petai dapat mengatur kadar gula darah yang dapat membantu meningkatkan mood.

  1. Gigitan Nyamuk

Gosokkan bagian dalam kulit petai pada daerah yang digigit nyamuk.

  1. Tekanan Darah Tinggi.

Petai mengandung kalium yang cukup tinggi. Hal inilah yang membuat petai  mampu menurunkan resiko tekanan darah tinggi dan stroke.

  1. Kemampuan Otak

Berdasarkan penelitian, petai yang mengandung kalium tinggi yang dapat membantu anak dalam belajar dengan membantu anak semakin waspada.

  1. Luka Lambung

Petai mampu menetralkan asam lambung dan mengurangi iritasi dengan melapisi permukaan lambung.

  1. Sembelit

Kandungan serat yang tinggi pada petai, dapat menormalkan pencernaan, serta membantu mengatasi sembelit.

  1. Kekenyangan

Petai memiliki efek antasida bagi tubuh. Apabila dada anda terasa panas karena kekenyangan, segeralah makan petai untuk mengurangi sakitnya.

  1. Mual di Pagi Hari

Petai dapat mempertahankan kadar gula dan menghindari muntah.

  1. Untuk Syaraf

Petai mengandung vitamin V dalam jumlah besar yang mampu membantu menenangkan        sistem syaraf.

  1. Merokok

Vitamin B6 dan B12 dalam petai, serta kalium dan magnesium dapat membantu tubuh cepat pulih dari efek berhenti merokok.

  1. Stroke

Menurut penelitian, makan petai setiap hari dapat menurunkan resiko kematian karena stroke sampai 40 persen.

  1. Menyembuhkan Kutil

Ambil sepotong petai, dan letakkan pada kutil, lalu balut dengan plester.

  1. Depresi

Petai mengandung tryptophan atau sejenis protein yang diubah tubuh menjadi serotonin. Inilah yang akan memberikan efek rileks dan memperbaiki mood sehingga mampu membuat seseorang menjadi lebih bahagia.

Memilih Terasi Asli

th (13)

Bagaimana cara memilih terasi yang asli?

  1. Apabila anda terbiasa membeli terasi dalam jumlah banyak, sebaiknya terasi dikukus, dibakar, atau digoreng. Hal ini bertujuan agar terasi lebih awet dan tidak berjamur. Cara menyimpan terasi, cukup dengan menaruhnya di wadah kedap udara. Pastikan terasi dalam keadaan dingin saat anda menyimpannya.
  1. Saat membeli terasi, pilihlah terasi yang berwarna coklat kehitaman.
  1. Hindari membeli terasi yang berwarna cerah. Bisa jadi terasi tersebut diberi pewarna tekstil.
  1. Kurangi takaran garam saat anda menambahkan terasi dalam masakan anda karena terasi sudah mengandung garam.
  1. Untuk mengetahui terasi yang anda beli masih segar ataukah terasi yang sudah lama diproduksi, anda dapat mencium aromanya. Terasi yang baru akan mengeluarkan aroma segar. Apabila terasi berbau tak sedap dan menyengat, bisa dipastikan terasi tersebut dibuat dari bahan-bahn yang kualitasnya buruk atau berasal dari bahan-bahn yang sudah busuk.
  1. Apabila anda ingin menyimpan terasi di dalam kulkas, terlebih dahulu letakkan terasi di wadah yang kedap udara. Tutup rapat wadah, agar bau menyengat dari terasi tidak memenuhi kulkas anda.
  1. Jika anda membeli terasi, peganglah terasi dan perhatikan terasi dengan teliti. Pastikan kemasan terasi masih bagus dan rapi.

 

Apa Saja Manfaat Coklat Bagi Kesehatan?

coklat2

Berikut ini beberapa manfaat coklat untuk kesehatan:

  • Menurunkan Tekanan Darah

Menurut beberapa penelitian, dark chocolate  mampu menurunkan tekanan darah pada             orang yang mempunyai tekanan darah tinggi.

  • Menjaga Kesehatan Otak
    Cokelat dapat melindungi sel saraf otak dari kerusakan pada saat terjadi serangan stroke.
  • Tinggi Antioksidan

Cokelat mengandung flavanols, yang fungsinya sebagai anti oksidan.

  • Pembersih Arteri
    Antioksidan dalam buah kakao mampu membersihkan plak di dinding arteri.
  • Mencegah Kerusakan Gigi
    Menurut penelitian, theobromine dalam cokelat mampu mencegah kerusakan gigi. Cara kerjanya adalah dengan cara  menghilangkan streptokokus mutans.
  • Tinggi Magnesium
    Magnesium adalah mineral penting yang membantu dalam proses regulasi sistem pencernaan, saraf dan kardiovaskuler.
  • Anti Depresi Alami
    Cokelat mengandung serotonin dan merangsang produksi endorphin, yang dapat menciptakan perasaan bahagia dan senang.
  • Memperpanjang Umur dan Mengurangi Penyakit
    Hasil penelitian di Belanda yang diikuti 200 pria yang mengkonsumsi cokelat. Mereka hidup lebih lama dan telah menurunkan tingkat penyakit bila dibandingkan pria yang makan cokelat sedikit atau tidak sama sekali.
  • Menurunkan LDL Kolesterol

Makan coklat hitam secara teratur  dapat menurunkan kolesterol LDL sebanyak 10                       persen.

  • Melawan Kanker
    Cokelat melawan kanker dengan cara menghambat pembelahan sel dan mengurangi peradangan.

Cara Menyimpan keju

th (12)

Keju adalah hasil fermentasi dari susu. Tahukah anda bagaimana cara yang tepat untuk menyimpan keju agar tidak mudah berjamur? Berikut ini adalah tips menyimpan keju:

  1. Saat membeli keju, periksa tanggal kadaluarsanya.
  1. Pastikan keju terbungkus dan tersegel. Jangan dibeli bila kemasan keju sudah rusak.
  1. Jangan menyimpan keju di dalam kulkas tanpa plastik kemasannya. Hal ini dapat mengubah tekstur keju, sehingga keju menjadi beku dan sulit dikonsumsi.
  1. Jangan memilih keju yang berubah warna dan kering.
  1. Jangan menyimpan keju di ruang terbuka,karena keju akan mudah berjamur.
  1. Cara aman menyimpan keju adalah dengan meletakkan keju pada wadah plastik yang kering dan bersih. Berikan sedikit ruang untuk keju bernafas, lalu simpan keju dalam kulkas.
  1. Selalu perhatikan perubahan aroma dan rasa keju. Apabila aroma dan rasa keju berubah, segera buang saja keju tersebut.

Jenis-jenis Keju

th (11)

Keju Cheddar
Keju Cheddar biasa digunakan sebagai bahan dasar kue dan makanan.

Keju Edam
Keju Edam memiliki kandungan lemak yang rendah. Keju ini tidak berbau tajam dan rasanya mirip kacang.

Keju Stilton
Keju Stilton terbuat dari susu sapi yang telah dipasteurisasi. Keju ini berbentuk silinder.

Keju Halloumi

Keju Halloumi terbuat dari susu kambing atau susu domba, atau campuran dari keduanya. Keju ini memiliki tekstur yang berlapis dan asin.

Keju Havarti

Keju Havarti mengandung lemak yang cukup tinggi sehingga keju berwarna kuning ini baik bila dipanggang dan meleleh.

Keju Gorgonzola

Keju Gorgonzola berwarna sedikit biru kehijauan. Warna tersebut berasal dari campuran jamur penisilin yang menghasilkan rasa yang tajam dan pedas.

Keju Provolone

Keju Provolen memiliki tekstur setengah keras dan berwarna kuning keemasan. Keju ini rasanya cenderung manis.

Keju Parmesan

Keju Permesan banyak yang berbentuk bubuk. Keju bubuk ini biasa digunakan untuk taburan spaghetti, pizza, dan kue kering.

Berapa Banyak Garam Yang Perlu Ditambahkan Dalam Masakan?

th (10)

Garam seolah tak pernah lepas dari menu makanan kita sehari-hari. Namun penggunaan garam yang tidak tepat malah akan merusak  rasa masakan itu sendiri.

Daging, ikan, dan sayuran memiliki  rasa hambar. Jadi penambahan garam dalam mengolah bahan-bahn tersebut sangat diperlukan.

Ketika anda memasak kerang dan keju, gunakan sedikit garam karena bahan tersebut pada dasarnya memang sudah asin.

Saat memasak daging, pastikan garam tersebar merata pada permukaan daging. Caranya, ambil mangkuk kecil lalu tuangkan garam halus pada mangkok tersebut. Selanjutnya ambil garam menggunakan jari-jari anda dan taburkan merata pada seluruh permukaan daging.

Gunakan sedikit garam saat anda membuat salad dan garnish. Apabila bahan masakan anda tidak terdiri dari bahan-bahan yang menimbulkan rasa asin, anda dapat menambahkan garam yang agak banyak pada masakan anda.

Berbagai Alternatif Makanan Manis Pengganti Permen

th (9)

Permen adalah salah satu makanan favorit anak-anak. Namun apabila makan permen sudah terlanjur menjadi kebiasaan anak-anak, pasti para bunda khawatir. Yang dikhawatirkan apabila anak lebih memilih makan permen dibanding makan nasi. Belum lagi kalau anak kurang rajin sikat gigi, permen bisa menjadi pemicu masalah pada kesehatan gigi dan mulut tentunya.

Untuk menyiasatinya, anda harus punya banyak ide untuk mengganti permen dengan makanan manis yang bisa dijadikan alternatif sebagai penggantinya.

Jadikan buah-buahan sebagai pengganti camilan di rumah. Pilihlan buah yang segar, mengandung banyak air dan cenderung manis rasanya. Anda dapat mencampur buah yang diiris kecil-kecil dengan madu,  selai dan yogurt tanpa gula. Agar lebih nikmat, anda dapat menambahkan sedikit es batu.

Roti panggang yang ditaburi gula dan kayu manis juga bisa dijadikan alternatif makanan pengganti permen. Bahan dan cara membuatnya juga sederhana dan mudah.

Membuat smoothies adalah pilihan yang tepat juga. Anda dapat menambahkan yogurt dan susu.

 

Cara Menyimpan Susu Kental Manis

th (8)

Pasti kita sudah tak asing lagi dengan susu jenis ini. Kita sering menambahkan susu kental manis pada jus, es campur, puding dan makanan atau minuman yang manis-manis.

Di balik harganya yang murah dan cara penyajiannya yang praktis,  ternyata susu kental manis lebih rentan terhadap mikroba. Mikroba ini dapat masuk ke dalam kemasan susu setelah kemasan susu kental manis dibuka.

Waspadai apabila beberapa hari setelah anda membuka kaleng susu kental manis anda menemukan  bintik-bintik hitam di lubang kaleng. Bintik-bintik hitam tersebut muncul sebagai tanda bahwa ada kesalahan saat menyimpannya.
Agar susu kental manis dapat bertahan lebih lama, anda dapat memindahkan susu ke wadah lain. Pastikan wadah yang anda gunakan benar-benar tertutup. Hindari menyimpan susu kental manis di freezer, karena susu kental manis tidak dapat dibekukan.

Susu kental manis yang sudah dibuka dapat disimpan pada suhu ruang selama 3-4 hari. Sebaiknya susu kental manis segera dihabiskan atau disimpan dalam kulkas saja. Apabila susu kental manis yang telah dibuka mulai berbau tidak sedap, sebaiknya segera dibuang.

 

Memilih Camilan Sehat

th (7)

Saat anda berbelanja di toko atau supermarket pasti tak melewatkan untuk membeli berbagai camilan untuk anda nikmati saat bersantai atau menonton TV di rumah. Pastikan camilan yang anda beli termasuk camilan yang sehat, yang tidak hanya membuat perut anda asal kenyang, tapi juga memberi manfaat kesehatan pada tubuh anda.

Berikut ini adalah beberapa hal yang harus anda perhatikan saat membeli camilan:

  1. Usahakan untuk memilih produk yang segar.
  1. Pilih produk yang komposisi sodium, pewarna buatan, bahan pengawet dan pemanis buatan yang paling rendah.
  1. Jika anda memilih produk berbahan baku biji-bijian, pilihlah produk yang mengandung serat alami.
  1. Hindari membeli produk yang mengandung hydrogenated fat, karena bisa dipastikan produk tersebut mengandung lemak yang buruk untuk kesehatan jantung.
  1. Jangan memilih produk yang komposisi utamanya adalah lemak dan gula.
  1. Hindari membeli produk yang mengandung sirup jagung, monosodium glutamate, minyak sayur olahan, fruktosa, pengganti lemak, dan emulsifier.